Pihak Kemenpora Lakukan Survey Untuk Pelaksanaan Potradnas Tahun 2023 Di Kabupaten Kuningan

Berita Olah Raga & Kesehatan

Kuningan – Sejak Selasa (14/3/2023) rombongan Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI yang diketuai Asisten Deputi (Asdep) Olahraga Masyarakat Hj, Suryati, S,Sos, M.Si tiba di Kabupaten Kuningan untuk melakukan survey dan koordinasi kesiapan penyelenggaraan Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (Potradnas) Tahun 2023.

Kehadiran rombongan yang terdiri dari Asdep OR Masyarakat Hj. Suryati, S.Sos, M.Si, Pj. OR Massal Dr. Yuslan, Kabid Sapras Een, Ketua Tim Olahraga Tradisional Abdul Latip, SE, MM, serta 3 orang staf diantaranya, M. Shobihan, Ifa, dan Agus itu menurut Kabid Olahraga, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan Asep Ismanto, S.Pd, M.Pd, dengan agenda, mulai dari check venue perlombaan, check hotel-hotel kebutuhan penginapan peserta, hingga melakukan pertemuan dengan Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH, MH.

Asep menjelaskan, rencana Potradnas Tahun 2023 di Kabupaten Kuningan akan dilaksanakan dari tanggal 12 hingga 15 Juni 2023. Dan, mengingat event tersebut merupakan olahraga masyarakat, juga termasuk sebagai sport tourism, maka untuk venue pertandingan dipilih berlokasi di Open Space Gallery (OSG) Linggarjati.

“OSG dipilih sebagai lokasi pertandingan, dengan pertimbangan tempat tersebut suasananya lebih terbuka, sekaligus diharapkan semua lapisan masyarakat bisa menyaksikan perhelatan akbar tingkat nasional ini,” ujar Asep, Rabu (15/3/2023).

Dipaparkan Asep, 5 nomor olahraga tradisional yang akan dipertandingkan bagi para peserta yang merupakan perwakilan dari tiap provinsi se Indonesia itu diantaranya, hadangan, dagongan, tarumpah panjang, egrang, dan sumpitan.

Setelah melakukan survey ke OSG, dan beberapa hotel, kata Asep, rombongan Kemenpora RI pada hari kedua, atau tepatnya pada Rabu malam (15/3/2023) berkesempatan melakukan pertemuan bersama Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH, MH, dengan didampingi Kepala Disporapar Dr. H. Toto Toharuddin, M.Pd, untuk membahas kesiapan penyelenggaraan Potradnas di Kabupaten Kuningan.

“Dihadapan pak bupati, ibu Suryati selain mengucapkan terima kasih karena Kabupaten Kuningan telah bersedia menjadi tempat pelaksanaan Potradnas 2023, beliau juga menganggap lokasi yang akan dijadikan ajang lomba cukup representatif, hingga memohon agar dilakukan pengerahan massa lebih banyak. Sedangkan, dari hasil survey beliau akan segera menginformasikannya ke seluruh provinsi,” tutur Asep. (Yud’s)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *