Kuningan – PT Charoen Pophan Jaya Farm Kuningan salurkan bantuan realisasi corporate social responsibility (CSR) berupa telur sebanyak 15 ribu butir untuk dibagikan pada sejumlah pondok pesantren dan sekolah yang tersebar di Kecamatan Cibingbin, pada Rabu (1/3/2023).
Bantuan telur untuk sekolah dari mulai tingkat PAUD, SD, serta pesantren tersebut menurut Dwi Erwan, Koordinator PT PT Charoen Pokphand Jaya Farm Kuningan, sebagai bentuk kepedulian dari pihaknya kepada masyarakat dalam peningkatan gizi, terutama untuk anak-anak yang berada di sekitar area perusahaan.
Aris Bobi, salah satu perwakilan masyarakat Cibingbin mengungkapkan, pemberian sumbangan dari PT Charoen Pokphand Jaya Farm Kuningan itu merupakan hal yang membanggakan, serta membahagiakan bagi masyarakat, terutama dalam kondisi ekonomi yang tengah memperihatinkan, seperti saat ini.
“Diposisi ekonomi masyarakat yang lagi susah, dengan adanya program kepedulian seperti ini tentunya menjadi sebuah manfaat yang besar. Kami atas nama masyarakat sangat bangga, dan berterima kasih kepada pihak PT Charoen Pokphand Jaya Farm Kuningan, semoga usahanya tambah maju dan sukses, serta semoga bisa diikuti oleh perusahaan lainya di Kuningan, untuk lebih peduli pada masyarakat,” kata Aris. (redaksi)